Setiap manusia mempunyai pandangan hidup, pandangan hidup artinya pendapat atau pertimbagan yang dijadikan pegangan, pedoman, arahan, petunjuk hidup di dunia. Pendapat dan pertimbangan itu adalah hasil pemikiran manusia berdasarkan pengalaman sejarah menurut waktu dan tempat hidup.
Pandangan hidup dapat diklasifikasikan berdasarkan asalnya yaitu:
- Pandangan hidup yang berasal dari agama yaitu pandangan hidup yang multak kebenarannya
- Pandangan hidup yang berupa ideologi yang disesuaikan dengan kebudayaan dan norma yang terdapat pada negara tersebut
- Pandangan hidup hasil renungan yaitu pandangan hidup relatif kebenarannya.
Apabila pandangan hidup itu diterima oleh sekelompok orang sebagai pendukung suatu organisasi, maka pandangan hidup itu disebut ideologi. Jika organisasi itu organisasi politik, ideologinya disebut ideologi politik. Jika organisasi itu negara, ideologinya disebut ideologi negara. Pandangan hidup pada dasarnya mempunyai unsur-unsur yaitu cita-cita, kebajikan, usaha, keyakinan/kepercayaan. Keempat unsur ini merupakan satu rangkaian kesatuan yang tidak terpisahkan. Cita – cita ialah apa yang diinginkan yang mungkin dapat dicapai dengan usaha atau perjuangan. Tujuan yang hendak dicapai ialah kebajikan, yaitu segala hal yang baik yang membuat manusia makmur, bahagia, damai, tentram. Usaha atau peIjuangan adalah kerja keras yang dilandasi keyakinan/kepercayaan. Keyakinan/kepercayaan diukur dengan kemampuan akal, kemampuan jasmani, dan kepercayaan kepada Tuhan.
Cita-cita menurut kamus besar Bahasa Indonesia adalah keinginan, harapan, tujuan yang selalu ada dalam pikiran baik itu keinginan, harapan, maupun tujuan merupakan apa yang mau diperoleh seseorang pada masa mendatang. Contoh dari cita-cita adalah waktu masih kecil sekitar umur 4-6 tahun kalau di tanya sama orang "mau jadi apa dek nanti?" saya pasti menjawab "mau jadi dokter kakak" tapi pada kenyataan nya sama kuliah pada fakultas psikologi bukan fakultas kedokteran. Itulah cita-cita kadang bisa terwujud tapi kadang tidak bisa terwujud.
Kebajikan atau kebaikan adalah perbuatan yang mendatangkan kebaikan pada hakekatnya sama dengan perbuatan moral, perbuatan yang sesuai dengan norma-norma agama dan etika.Makna dari kebajikan adalah hati selalu merasa senang karena melakukan perbuatan sesuai dengan moral. Faktor yang dapat menentukan tingkah laku:
- Faktor heriditas atau pembawaan yang telah ditentukan pada saat masih dalam kandungan
- Faktor lingkungan, terjadi pada masa dimana seseorang telah lahir kedunia.
- Faktor pengalaman.
Usaha atau perjuangan adalah kerja keras untuk mewujudkan cita-cita. Setiap manusia harus berkerja keras untuk mewujudkan cita-cita nya. Dalam Al-Qur'an saja dijelaskan bahwa setiap manusia harus berkerja keras. Allah berfirman dalam surat Ar-Ra'du ayat 11: "sesungguhnya Allah tidak mengubah keadaan suatu kaum, kecuali jjika mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri"
3 Aliran filsafat:
- Aliran Naturalisme, aliran yang dihubungkan dengan kekuatan gaib
- Aliran intelektualisme, aliran ini adalah logika danakal
- Aliran Gabungan, gabungan dari kekuatan gaib dan akal
Keyakinan atau kepercayaan yang menjadi dasar pandangan hidup berasal dari akal atau kekuasaan Tuhan. berikut adalah langkah-langkah berpandangan hidup yang baik:
- Mengenal, merupakan tahap pertama dari setiap aktifitas yang dijalani untuk mengenal apa itu pandangan hidup
- Mengerti, maksudnya adalah mengerti tentang pandangan hidup
- Menghayati, adalah menghayati pandangan hidup itu
- Meyakini, arti nye menerima terhadap pandangan hidup itu sendiri
- Mengabdi, menghayati dan meyakini sesuatu yang telah dibenarkan dan diterima baik oleh dirinya lebih-lebih oleh orang lain.
- Mengamankan, proses terakhir yang membutuhkan iman yang teguh dan kebenaran dalam menggulangi segala sesuatu demi tegaknya pandangan hidup itu.
Sumber:
Buku Ilmu budaya dasar, WidyoNugroho dan Achmad Muchji. Universitas Gunadarma
Tidak ada komentar:
Posting Komentar